Drama Korea selalu bisa menghadirkan berbagai karakter yang menarik. Di antaranya adalah karakter-karakter yang hidup selama ratusan atau bahkan ribuan tahun karena berbagai alasan. Ada yang harus hidup lama karena dikutuk akibat dosa di masa lalu. Ada juga yang merasakan hidup ratusan tahun karena memang mereka bukan manusia.
Nah, artikel ini akan membahas 7 karakter utama di drama Korea yang usianya mencapai lebih dari 100 tahun lengkap dengan kisah di baliknya. Langsung saja simak yuk ulasannya berikut ini.
1. Mi Ho di “My Girlfriend is Gumiho”
Gumiho adalah siluman rubah berekor sembilan yang ada dalam legenda Korea. Ekor Gumiho akan tampak ketika dirinya berada di bawah sinar rembulan. Gumiho biasanya menyamar dalam wujud wanita cantik untuk menjebak pria yang akan dijadikan mangsa. Ia akan menggoda pria itu lalu memakan hatinya. Untuk menghentikan kejahatan ini, seorang biksu lantas mengurung Gumiho dalam lukisan yang dijaga oleh nenek bernama Sam Shin.
Dalam drama ini, karakter Gumiho bernama Mi Ho diperankan oleh Shin Min Ah. Ia diceritakan sudah terjebak dalam lukisan buatan biksu itu selama 500 tahun. Mi Ho akhirnya bisa lolos setelah mahasiswa bernama Chae Dae Woong (Lee Seung Gi) menggambarkan kesembilan ekor si rubah dalam lukisan itu. Ia kemudian meminta bantuan Chae Dae Woong untuk mewujudkan keinginannya menjadi manusia lagi.
2. Do Min Joon di “My Love From the Star”
Do Min Joon (Kim Soo Hyun) diceritakan sebagai alien yang sudah berada di bumi selama 400 tahun untuk melakukan penelitian. Tapi saat hendak kembali ke planetnya, Do Min Joon ketinggalan karena menyelamatkan seorang perempuan bernama Seo Yi Hwa. Ia pun harus menunggu 400 tahun lagi untuk bisa kembali ke rumah. Selama tinggal di bumi, Do Min Joon terus mengganti identitasnya dan tak pernah dekat dengan manusia.
Ratusan tahun berlalu dan Do Min Joon pun diceritakan hanya perlu menunggu 3 bulan lagi untuk bisa kembali ke planet asalnya. Tapi di sisa waktunya ini, Do Min Joon justru jatuh cinta dengan tetangga apartemennya yang sekaligus artis bernama Chun Song Yi (Jun Ji Hyun). Ia pun selalu ingin melindungi Chun Song Yi yang saat itu sedang dikejar penjahat akibat rumor pembunuhan.
3. Kim Sung Yeol di “The Scholar Who Walks the Night”
Kim Sung Yeol (Lee Jun Ki) adalah vampir berusia 120 tahun yang juga merupakan seseorang terpelajar (scholar) di masa kerajaan Joseon. Ia berencana membunuh vampir antagonis bernama Gwi (Lee Soo Hyuk) yang mengendalikan raja-raja Korea pada saat itu. Kim Sung Yeol menyusun rencana ini bersama Pangeran Mahkota Jung Hyun (Lee Hyun Woo) yang tahu rahasia keberadaan Gwi dari raja terdahulu.
Vampir Gwi diceritakan akan berkeliaran setiap malam untuk menghisap darah wanita para raja dan membakar jasadnya diam-diam. Kebiasaan ini dilakukan sebagai balas budi raja Joseon terdahulu yang sempat meminta bantuan Gwi untuk menjaga tahtanya di istana. Pangeran Jung Hyun enggan meneruskan hal ini dan berencana membongkar rahasia istana tentang Gwi lewat buku yang sedang ditulisnya.
4. Kim Shin di “Goblin”
Kim Shin (Gong Yoo) mendapat anugerah untuk menjalani hidup abadi setelah dibunuh oleh raja muda yang dilayaninya di masa Dinasti Goryeo. Kim Shin dibunuh dengan cara ditusuk menggunakan pedang lantaran sang raja iri dan takut dengan keberhasilan Kim Shin sebagai jenderal perang saat itu. Meski disebut anugerah, hidup abadi membawa penderitaan sendiri untuk Kim Shin. Karena ia harus menyaksikan berbagai hal menyedihkan selama hidupnya.
Kim Shin bisa mengakhiri kehidupan abadinya jika berhasil menemukan pengantin Goblin yang mampu mencabut pedang di dadanya. Dalam drama ini, Kim Shin diceritakan sudah menjalani hidup selama sekitar 930-an tahun sebelum akhirnya bertemu dengan sang pengantin Goblin, Ji Eun Tak (Kim Go Eun).
5. Habaek di “The Bride of Habaek”
Berbeda dari karakter-karakter yang sudah dibahas sebelumnya, Habaek (Nam Joo Hyuk) adalah dewa air yang abadi. Ia turun ke bumi untuk mencari batu dewa yang bisa membantu mengukuhkan posisinya sebagai kaisar di dunia dewa. Habaek tentu sudah hidup selama ratusan atau bahkan ribuan tahun mengingat sifatnya sebagai dewa yang abadi.
Di bumi, Habaek bertemu dengan seorang psikiatris bernama Yoon So Ah (Shin Se Kyung) yang trauma terhadap air. Kondisi ini muncul lantaran Yoon So Ah pernah melakukan percobaan bunuh diri saat masih remaja. Keduanya pun menjalin hubungan yang berujung pada romansa antara dewa dan manusia.
6. Jang Man Wol di “Hotel del Luna”
Jang Man Wol (IU) merupakan perempuan cantik yang menjadi CEO hotel hantu bernama “Hotel del Luna”. Hotel ini menjadi tempat persinggahan roh orang yang meninggal sebelum pergi ke alam baka. Jang Man Wol diceritakan sudah hidup selama kurang lebih 1300 tahun karena dikutuk akibat dosanya di masa lalu. Ini adalah cara Jang Man Wol untuk membayar perbuatannya semasa hidup.
Seperti kebanyakan makhluk immortal, Jang Man Wol tidak pernah menua. Ia selalu tampil necis dengan baju yang branded. Jang Man Wol juga diceritakan sangat menyukai kemewahan dan hobi belanja. Ia bahkan punya banyak koleksi mobil di garasi rumahnya. Dalam menjalankan “Hotel del Luna”, Jang Man Wol dibantu beberapa roh dan seorang manajer dari kalangan manusia. Manajer itu bertugas mengurusi segala administrasi di dunia.
7. Wol Joo di “Mystic Pop-Up Bar”
Karakter terakhir yang berusia ratusan tahun adalah Wol Joo (Hwang Jung Eum) dari drama terbaru JTBC, “Mystic Pop-Up Bar“. Wol Joo dikutuk untuk menjalani hidup selama sekitar 500 tahun demi membayar dosanya di masa lalu. Ia diharuskan menolong 100.000 jiwa selama di dunia. Untuk menyelesaikan misinya di dunia, Wol Joo menyamar sebagai pemilik kedai mistis dibantu oleh Manajer Gwi (Choi Won Young) dan Han Kang Bae (Sungjae BTOB).
Wol Joo memiliki kemampuan untuk memasuki dunia mimpi seseorang. Kemampuan ini yang membantu Wol Joo untuk menyelesaikan misinya membantu para jiwa yang membutuhkan. Jika gagal menyelesaikan tugas ini, Wol Joo akan dihukum di neraka paling dalam dan mengerikan.