Salah satu tips untuk menghilangkan kebosanan dan meningkatkan mood adalah dengan mengubah gaya rambut. Bagi yang sangat menyukai Korean-wave tentunya akan terobsesi dengan sejumlah gaya rambut yang terinspirasi oleh para idol. Terutama gaya rambut dari para idol Kpop wanita seperti Blackpink Jennie atau IU yang dapat kita coba untuk meningkatkan mood dan kepercayaan diri. Potongan rambut bobs, pixie, poni tipis, dan warna rambut yang menawan, kita semua akan menyukainya!.
Tapi untuk dapat bebas berkreasi, pastikan rambut kita sehat dan terawat dengan baik. Bagi kebanyakan orang, membersihkan rambut hanyalah sekedar keramas dan membilas. Padahal rambut yang indah dan berkilau tidak dimiliki dengan begitu saja, tetapi ada banyak langkah dan upaya untuk menjaganya agar selalu sehat. Salah satu perawatan yang jangan sampai terlewatkan adalah menggunakan conditioner.
Kenapa kita Perlu Conditioner untuk Perawatan Rambut?
Conditioner sebaiknya rutin digunakan dan menjadi kebutuhan sehari-hari karena memiliki fungsi yang sangat penting dalam perawatan rambut. Ini dia alasan kenapa kita membutuhkan conditioner.
Menutup kutikula rambut
Shampoo membersihkan kotoran, keringat, debu dan sisa minyak rambut yang tertinggal. Namun hal ini membuat lapisan kutikula rambut terbuka. Jika hal ini dibiarkan maka rambut menjadi kering dan tidak bisa diatur. Di sinilah peran kondisioner menutup lapisan rambut sehingga membuatnya lembut dan mudah diatur.
Shampo dan kondisioner adalah belahan jiwa
Shampo sangat luar biasa dalam membersihkan rambut, tetapi di sisi lain shampoo juga menghilangkan minyak alami pada rambut. Dengan formula conditioner yang mengandung minyak dan bahan esensial ia akan mampu mengembalikan minyak alami rambut tersebut. Oleh karena itu, sampo dan kondisioner adalah belahan jiwa yang saling melengkapi.
Membuat Rambut menjadi lebih kuat
Vitamin bukan satu-satunya yang dibutuhkan oleh rambut. Conditioner juga mampu memberkan protein yang akan membantu memperkuat rambut. Pastikan untuk menggunakan kondisioner rambut alami untuk mencegah kerusakan rambut.
Mengurangi Efek dari Mewarnai rambut
Mewarnai rambut dapat menyebabkan kerusakan kimia yang dapat membuat rambut kering dan rapuh. Kondisioner akan membantu melembabkan kembali rambut dan akan membantu mencegah rambut kering dan ujung bercabang.
Memberikan perlindungan dari sinar Matahari
Sinar ultra violet dari matahari memecah keratin dan melanin di kutikula dan korteks rambut. Ini melemahkan dan membuat rambut rapuh. Dalam situasi seperti itu, kondisioner melindungi rambut dan menjaganya agar tetap terhidrasi.
Tetap berkilau walau dilanda Penuaan
Penuaan adalah faktor utama dalam kesehatan rambut, seperti halnya kulit. Rambut akan melewati masanya menjadi lebih rapuh. Ketika setiap lapisan rambut tumbuh, ada 10-12 lapisan kutikula dan korteks. Seiring bertambahnya usia, korteks di ujung rambut rusak. Menggunakan kondisioner secara teratur akan membantu mempertahankan kutikula dan pada gilirannya membuat rambut tumbuh lebih panjang dan sehat.
Rambut merupakan bagian tidak terpisahkan dari penampilan, untuk itu kita harus merawatnya dengan baik. Jangan melewatkan penggunaan kondisioner agar rambut lebih sehat, berkilau, dan kuat.