Ini adalah Film yang cukup berani dan segar karena memadukan tema bencana dengan menyelipkan komedi didalam adegannya. Lee Kwang Soo si jerapah akan beradu akting dengan Cha Seung Won dan Kim Sung Kyun.
- Native Title: 싱크홀
- Also Known As: Waterhole , Water Hole , Woteohol , 워터홀
- Director: Kim Ji Hoon
- Genres: Comedy, Drama
- Pemeran: Cha Seung Won, Kim Sung Kyun, Lee Kwang Soo, dan Kim Hye Jun
Sinopsis Film Sinkhole
Sinkhole korean movie ini disutradarai oleh Kim Ji Hoon dan telah memulai syuting pada Agustus 2019 hingga selesai pada Desember 2020. Poster filmnya menunjukkan skala raksasa dari sinkhole yang terbuka di jantung kota Seoul. Meskipun bangunan di sekitar lubang runtuhan tetap berdiri, apartemen itu telah runtuh sedalam 500 meter ke bawah dan tidak ada jejak yang tersisa untuk dilihat.
film komedi bencana ini bercerita tentang seorang pria bernama Park Dong Won (Kim Sung Kyun), yang akhirnya bisa membeli rumah setelah 11 tahun. Tapi tragisnya, rumah itu jatuh ke dalam lubang sinkhole hanya dalam satu menit. Sialnya, Wakil Kim (Lee Kwang Soo) dan pegawai kontrak Eun Joo (Kim Hye Joon), yang merupakan rekan Park Dong Won di perusahaannya ikut terjebak ke lubang saat sedang mengunjungi pesta pindah rumah Park Dong Won.
Ia terjebak di sinkhole tersebut bersama tetangganya, Jung Man Soo (Cha Seung Won). Jung Man Soo, adalah seorang pria dengan naluri bertahan hidup yang kuat. Ia terus berjuang dan melakukan tiga pekerjaan demi putranya yang merupakan satu-satunya anggota keluarga yang ia miliki. Mereka harus mencari jalan keluar sebelum lubang tersebut terisi air.
Menurut Sutradara Kim Ji Hoon mengatakan bahwa, “Saya mencoba menunjukkan situasi di mana orang biasa tiba-tiba terjebak dalam bencana. Alih-alih berfokus pada bencana alam itu sendiri, saya ingin menunjukkan bagaimana orang menghadapi situasi dan melewatinya.”
Jadwal tayang Film Korea Sinkhole
Pemutaran perdana “Sinkhole” sebelumnya tertunda karena adanya pandemi. Dan saat ini diketahui dijadwalkan akan tayang perdana di bioskop pada 11 Agustus 2020.