Berita baik bagi penggemar Laboum. Pasalnya, Laboum berhasil memenangkan peringkat #1 mengalahkan IU, dan ini kali pertama Laboum menempati posisi pertama sejak debut dengan “Hwi Hwi”.
Namun, hal ini menimbulkan kontroversi di kalangan netizen. Netizen merasa, kemenangan Laboum ini tidak adil. Mengapa demikian?
Ya, memang bukan tanpa alasan netizen menganggap demikian. Laboum telah gagal memasuki Top 100 chart musik dengan “Hwi Hwi”, mereka ada di posisi #347. Wow, jauh sekali, ya.
Sedangkan IU, ia berhasil beberapa kali memasuki peringkat atas chart musik dengan hampir setiap lagu barunya. IU juga menerima perfect all-kill dengan lagu terbarunya feat GD “Palette” dan “Can’t Love You Anymore”.
Itulah yang membuat netizen semakin merasa tidak adil. Sementara itu pula, viewers MV Laboum “Hwi Hwi” berbanding sangat jauh dengan IU.
Bagaimana menurut kalian?