The World of the Married” menjadi salah satu drama yang sangat hits dan meraih rating tinggi di tahun 2020. Saking hits-nya, drama yang diperankan oleh Kim Hee Ae ini sampai ditayangkan oleh salah satu stasiun televisi swasta Indonesia. Sejumlah selebriti Tanah Air pun ikut terkena “demam” drama yang satu ini.

Ketenaran ini tak didapat begitu saja oleh “The World of the Married”. Tema perselingkuhan, alur cerita yang intens dan menarik agaknya menjadi salah satu alasan drama ini sangat dicintai oleh penonton. Belum lagi akting para pemainnya yang membuat penonton ikut merasakan emosi dari setiap adegan yang disuguhkan.

Tak heran jika banyak yang seolah tergila-gila dengan drama “The World of the Married”. Sekarang drama JTBC ini sudah tamat. Tapi jangan khawatir, kalian masih bisa menonton sederet drama Korea lain yang juga mengangkat tema perselingkuhan. Yap, langsung saja yuk kita bahas drama-drama tentang perselingkuhan yang pernah dibuat di Korea.

1. “Temptation of Wife” (2008)

Asian Wiki

Drama yang memiliki 129 episode ini menceritakan hubungan rumit dari Goo Eun Jae (Jang Seo Hee), Jung Gyo Bin (Byun Woo Min) dan Shin Ae Ri (Kim Suh Hyung). Di mana Goo Eun Jae terpaksa menikah dengan Jung Gyo Bin usai diperkosa. Kehidupan pernikahan yang tak didasari cinta ini pun berjalan tak bahagia. Suatu hari, Shin Ae Ri hadir di tengah kehidupan pernikahan Goo Eun Jae dan Jung Gyo Bin.

Shin Ae Ri yang merupakan sahabat Goo Eun Jae berusaha untuk merebut semuanya dari sang sahabat, termasuk suaminya. Shin Ae Ri pun tak ragu untuk membujuk Jung Gyo Bin untuk membunuh istrinya. Cerita berlanjut hingga Goo Eun Jae “lahir kembali” sebagai Soo Hee. Penasaran gimana kelanjutan ceritanya? Langsung aja tonton drama ini.

2. “Two Wives” (2009)

Naver

“Two Wives” bercerita tentang kehidupan rumah tangga Kang Chul Soo (Kim Ho Jin) dan Yoon Young Hee (Kim Ji Young) yang diganggu oleh Han Ji Suk (Son Tae Young). Saat Yoon Young Hee tahu perselingkuhan sang suami, ia memutuskan untuk menjauh dan mengajukan gugatan cerai. Kang Chul Soo pun akhirnya menikah dengan Han Ji Suk.

Kehidupan pernikahan Kang Chul Soo dan Han Ji Suk juga tak berjalan mulus. Kang Chul Soo mengalami hilang ingatan setelah kecelakaan. Ia pun mengira masih menikah dengan Yoon Young Hee. Menanggapi sang mantan suami, Yoon Young Hee juga ikut berpura-pura mereka masih menikah. Wah, menarik nih.

3. “Pink Lipstick” (2010)

Asian Wiki

Drama yang satu ini menambahkan unsur balas dendam, selain perselingkuhan. Cerita dimulai saat Ka Eun Yu (Park Eun Hye) mengetahui perselingkuhan sang suami, Park Jeong Woo (Lee Ju Hyeon) dengan Kim Mi Ran (Seo Yu Jeong) yang tak lain adalah sahabat dekatnya.

Ka Eun Yu mencium hubungan terlarang sang suami setelah tahu bahwa anak adopsi mereka ternyata buah hati Park Jeong Woo dengan Kim Mi Ran. Ka Eun Yu pun memutuskan untuk bercerai dan menikahi seorang pengusaha kaya bernama Ha Jae Beom (Park Kwang Hyun). Ia bertekad untuk membalaskan dendamnya kepada sang suami.

4. “A Wife’s Credentials” (2012)

Asian Wiki

Secara singkat, drama ini bercerita tentang ibu rumah tangga yang jatuh cinta dengan tetangganya sendiri. Ibu rumah tangga itu adalah Yoon Seo Rae yang diperankan oleh Kim Hee Ae. Biasa terkungkung saat menjalani kehidupan pernikahan dengan Han Sang Jin (Jang Hyun Sung), Yoon Seo Rae menemukan kebebasan dan kelembutan cinta saat bertemu Kim Tae Oh (Lee Sung Jae). Saat itu mereka sama-sama sedang berumah tangga. Seperti apa kelanjutan hubungan Yoon Seo Rae dan Kim Tae Oh? Cuss lah nonton dramanya.

5. “A Secret Love Affair” (2014)

Asian Wiki

Satu lagi drama perselingkuhan yang diperankan oleh Kim Hee Ae. Aktris cantik ini berperan sebagai Oh Hye Won, seorang wanita berusia sekitar 40-an, sudah menikah dan sukses dalam berkarier. Kehidupan Oh Hye Won mulai berubah setelah bertemu dengan Lee Sun Jae (Yoo Ah In), pianis berbakat yang baru berusia 20-an dan berasal dari keluarga miskin.

Lee Sun Jae kemudian mendapat beasiswa dari universitas seni yang didanai oleh yayasan tempat Oh Hye Won bekerja. Pengajuan beasiswa Lee Sun Jae ini berdasarkan usulan dari Kang Joon Hyung (Park Hyun Kwon) yang merupakan suami Oh Hye Won sekaligus dosen di universitas seni itu. Sebelum mendapat beasiswa, Kang Joon Hyung meminta sang istri untuk membimbing dan mengevaluasi kemampuan Lee Sun Jae. Pertemuan ini lah yang membuat keduanya saling jatuh cinta.

6. “Valid Love” (2014)

Asian Wiki

“Valid Love” tayang di stasiun tvN mulai awal Desember 2014 hingga Februari 2015. Drama yang terdiri dari 16 episode ini bercerita tentang rumah tangga Jang Hee Tae (Uhm Tae Woong) dan Kim Il Ri (Lee Si Young) yang kehadiran orang ketiga, Kim Joon (Lee Soo Hyuk). Mengetahui perselingkuhan sang istri, Jang Hee Tae pun murka hingga meminta cerai. Akankah Kim Il Ri mengabulkan keinginan sang suami dan melanjutkan hubungannya dengan Kim Joon?

7. “I Have A Lover” (2015)

Asian Wiki

Drama SBS ini bercerita tentang seorang pengacara ambisius bernama Do Hae Gang (Kim Hyun Joo). Sikapnya ini tanpa sadar memperburuk hubungannya dengan sang suami, Choi Jin Eon (Ji Jin Hee). Di saat hubungan rumah tangganya buruk, Choi Jin Eon bertemu dengan teman satu sekolahnya bernama Kang Seol Ri (Park Han Byul). Di sinilah cerita perselingkuhan dimulai. Cerita semakin menarik setelah Do Hae Gang hilang ingatan akibat kecelakaan.

8. “My Wife’s Having An Affair This Week” (2016)

Asian Wiki

“My Wife’s Having An Affair This Week” diperankan oleh Lee Sun Kyun dan Song Ji Hyo. Lee Sun Kyun memerankan tokoh Do Hyun Woo yang merupakan suami Jung Soo Yeon (Song Ji Hyo). Ia mengetahui bahwa istrinya berselingkuh dan memutuskan untuk mencari solusi atas masalah ini dengan bertanya kepada banyak orang tak dikenal di internet.

9. “Love Affair in the Afternoon” (2019)

Asian Wiki

Tema perselingkuhan yang dihadirkan dalam “Love Affair in the Afternoon” cukup menarik. Pasalnya pemeran utama drama ini, Son Ji Eun (Park Ha Sun) berselingkuh setiap jam 3 sore dengan seorang guru Biologi bernama Yoon Jung Woo (Lee Sang Yeob) yang juga sudah berumah tangga. Keduanya bertemu setelah Son Jin Eun pindah ke kota kecil lantaran sang suami, Jin Chang Gook (Jung Sang Hoon) pindah tugas sebagai PNS. Perselingkuhan mereka semakin menjadi hingga berimbas munculnya komentar miring dari warga sekitar hingga dikeluarkan dari pekerjaan. Hmm, patut ditonton nih.

10. “VIP” (2019)

Asian Wiki

“VIP” merupakan salah satu drama perselingkuhan yang hits di tahun 2020. Drama ini bercerita tentang rumah tangga Na Jung Sun (Jang Nara) dan Park Sung Joon (Lee Sang Yoon). Keduanya bekerja sebagai tim VIP yang mengurusi konsumen VIP di sebuah department store, dengan Park Sung Joon sebagai ketuanya. Selain Na Jung Sun, Park Sung Joon juga membawahi empat orang lainnya, yaitu Lee Hyuna, Song Mina, On Yoo Ri dan Ma Sang Woo.

Berbeda dengan drama perselingkuhan lain, “VIP” menghadirkan alur cerita yang lebih menantang dan membuat penasaran. Drama ini sukses membuat penonton bertanya-tanya siapa karyawan perempuan di tim VIP yang berselingkuh dengan Park Sung Jun. Berbagai adegan yang memojokkan masing-masing karakter perempuan di tim VIP pun dihadirkan untuk “mempermainkan” penonton.